Humor
Buruk Rupa Cermin Dibuang
MasjidRaya -Nasruddin memang suka berjalan-jalan sepanjang jalan di kotanya. Dan dalam berjalan-jalan itu ia suka melihat ke sana kemari, kalau-kalau ia bisa menemukan sesuatu yang berharga.
Di tengah jalan dilihatnya ada benda yang berkilau-kilauan. Segera saja ia mempercepat langkahnya mendekati benda itu lalu mengambilnya. Ia melihat benda itu dengan teliti dan ternyata sebuah cermin.
Ketika ia melihat wajahnya sendiri itu Nasruddin diam sejenak dan akhirnya berkata, "Memang sungguh jelek cermin ini. Sudah sepantasnya kalau si empunya telah membuangnya." Sambil berkata demikian Nasruddin pun membuang kembali cermin itu dan berlalu.* nun/"Humor Sufi" - masjidraya.com
Komentar
Lakukan Login dengan akun Google untuk isi komentar